Polres Badung

Jalan Kebo Iwa No.1, Mengwitani, Mengwi, Badung, Bali 80351

Call:(0361) 829949

info@resbadung.bali.polri.go.id

Gelar Syukuran HUT Bhayangkara - 78, Wakapolres Kompol Made Prama Serahkan Hadiah Pemenang Lomba.

Senin, 01 Juli 2024

Polres Badung

 


Mangupura - Wakil Kepala Kepolisian Reor Badung Kompol I Made Pramasetia, SH. SIK. MH. menggelar acara syukuran sekaligus penyerahan hadiah kepada para juara lomba dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78. Di Halaman Polres Badung Jl. Kebo Iwa No. 1 Mengwitani Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, Bali. Senin, 1 Juli 2024 siang.

Tampak hadir dalam acara terebut Wakil Ketua Bhayangkari Cab. Badung Ny. Yunita Pramasetia beserta Pengurus Bhayangkari Cab. Badung, PJU Polres Badung. Para Kapolsek Jajaran Polres Badung. Camat Mengwi I Nyoman Suhartana, SSTP., MM. Danramil Mengwi Mayor I Ketut Darmawan mewakili Dandim 1611 Badung, Perbekel Desa Mengwi I Nyoman Suwarjana, S.E. Ketua Umum Pengprov PBSI Prov. Bali I Wayan Winurjaya, S.E. Personil Polres Badung. Purnawirawan Polri, personel Polres Badung dan Pemenang lomba-lomba serta undangan lainnya.

c. Amanat Kapolres Badung yang dibacakan oleh Wakapolres Badung :
Puji syukur marilah kita panjatkan kehadirat ida sang hyang widhi wasa / tuhan yang maha esa karena atas asung kertha wara nugraha-nya, kita semua dapat berkumpul bersama di tempat ini, untuk melaksanakan kegiatan “syukuran hari bhayangkara ke-78 tahun 2024”, dalam keadaan sehat walafiat.

"Selamat datang dan terima kasih kepada seluruh hadirin tamu undangan sekalian, yang telah berkenan hadir pada kegiatan syukuran hari Bhayangkara ke-78 ini. kehadiran bapak/ibu sekalian pada peringatan hari jadi Polri ini, adalah suatu kehormatan dan kebanggan bagi kami keluarga besar polres badung. semoga melalui momentum acara syukuran ini, dapat meningkatkan tali silaturahmi dan kerja sama diantara kita yang telah terjalin dengan baik selama ini."Ucap Kompol Prama membacakan Sambutan Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK. mengawali sambutannya.

Keberhasilan pelaksanaan tugas selama ini juga tidak terlepas dari sinergi dan dukungan dari pemerintah daerah, rekan-rekan TNI dan instansi terkait, serta perhatian maupun partisipasi aktif dari segenap lapisan masyarakat Kabupaten Kadung. "pada kesempatan yang berbahagia ini, atas nama pimpinan Polres Badung saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggitingginya atas kolaborasi yang telah terbangun selama ini. saya berharap kerja sama yang baik ini dapat semakin kita tingkatkan, mengingat kedepannya masih terdapat agenda besar yang menanti seperti pemilukada serentak tahun 2024 dan eventevent nasional maupun internasional. melalui semangat kebersamaan, mari kita wujudkan wilayah Kabupaten Badung yang aman, damai dan semakin maju."Imbuh Kompol Prama

Di era digitalisasi seperti saat ini, tantangan tugas yang akan kita hadapi tentunya akan semakin berkembang dinamis. oleh karena itu, saya tekankan kepada seluruh personel untuk senantiasa meningkatkan kualitas individu dan adaptif  terhadap perkembangan zaman. tetap bekerja dengan baik sesuai koridor peraturan perundang-undangan yang berlaku, karena semua tindakan yang kita lakukan selalu diawasi dan mendapat perhatian dari masyarakat melalui media yang ada saat ini.

“Dirgahayu Kepolisian Negara Republik Indonesia Ke-78, Semoga Semakin Tangguh, Adaptif Dan Selalu Dicintai Masyarakat” Pungkasnya seijin Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK. 

Acra dilanjutkan dengan penayangan  rangkaian kegiatan Hut Bhayangkara ke-78 Polres Badung. serta penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba diantaranya Lomba Kebersihan antar Sattker, Volly antar Satker, Video Pendek, Menembak, Atletik, Volly Eksternal, Bulu tangkis Kapolres Cup, Lomba burung Kapolres Cup dan Penyerahan penghargaan pembinanaan dari PBSI Prov. Bali kepada Polres Badung.

Selain itu juga diserahkan kunci bedah rumah secara simbolis kepada Ni Ketut Suwatri, Br. Dukuh Moncos, Desa Sobangan, Kec. Mengwi, Gede Sadia, Br. Delod Sema, Desa Kekeran, Kec. Mengwi, Aiptu I Wayan Astika, Lingk. Pasekan, Gang Seruni I, Kel. Abianbase, Kec. Mengwi) dan Ni Made Neka, Br. Sandakan, Desa Sulangai, Kec. Petang.
Acara ditutup dengan ramah tamah serta hiburan musik  (Selasa, 02/07).


Berita Terkini